Daftarkan 20 Bacaleg Pilihan ke KPUD, PSI Teluk Bintuni Komitmen Menutup Ruang Korupsi

0
150
Ketua DPC PSI Teluk Bintuni, Apeles Manibuy (tengah, berjaket merah), didampingi Sekretaris dan Ketua Badan Pemenangan Pemilu PSI, mendaftarkan 20 bakal calon legislatifnya ke KPUD Teluk Bintuni, Kamis (11/5/2023).
Spread the love

BINTUNI, jurnalpapua.id – Masyarakat Kabupaten Teluk Bintuni yang merindukan perubahan tata kelola pemerintahan yang lebih baik melalui gedung parlemen, mendapatkan angin segar dalam mewujudkan harapannya.

Hal ini menyusul komitmen dari para bakal calon legislatif Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Teluk Bintuni, yang telah didaftarkan ke KPUD Teluk Bintuni pada Kamis (11/5/2023) pukul 15.00 WIT.

Dikawal langsung Ketua DPD PSI Teluk Bintuni, Apeles Manibuy, sebanyak 20 orang bacaleg PSI resmi didaftarkan untuk mengikuti kontestasi pemilihan legislatif pada Februari 2024 mendatang.

“Bacaleg yang kami daftarkan hari ini bukan kaleng-kaleng. Ini orang-orang pilihan yang kami lakukan melalui seleksi yang ketat. Jika memang kemudian kami mendapat kepercayaan duduk di kursi parlemen, kami akan buktikan untuk mengubah system yang selama ini salah,” kata Apeles Manibuy, Ketua DPD PSI saat konferensi pers usai pendaftaran.

Sebagai partai yang mengusung tagline sebagai ‘Partai Anti Korupsi’, PSI akan menutup ruang dan membenahi sistem yang berpotensi terjadi korupsi yang merugikan masyarakat.

Jika praktik tercela itu berhasil diredam, Apeles bilang, sumber daya alam yang melimpah di Teluk Bintuni dipastikan memberi dampak kesejahteraan bagi masyarakat.

“Selama ini yang kita kenal Bintuni sebagai daerah yang kaya, dengan APBD cukup besar. Tapi ironis ketika fakta di lapangan, masyarakatnya tidak sejahtera dan daerah ini mendapat predikat sebagai daerah miskin ekstrim,” tukasnya.

Sementara dalam pendaftaran bacaleg di KPUD Teluk Bintuni, PSI mengisi seluruh kuota kursi DPRD dari tiga daerah pemilihan, dengan jumlah total sebanyak 20 orang. Dari jumlah tersebut, PSI mematok target minimal meraih empat kursi di gedung DPRD Teluk Bintuni.

“Misi kami adalah mengusung Bupati pada pemilihan kepala daerah, jadi untuk target kursi di DPRD yang harus kami peroleh minimal 4 kursi,” kata Apeles.

Pada 11 Mei 2023, PSI Teluk Bintuni mendaftarkan bacalegnya ke KPUD sekira pukul 15.00 WIT. Momentum waktu ini dinarasikan sebagai penanda nomor kepesertaan PSI dalam kontestasi pemilu. Tahun 2018, PSI menempati nomor urut 11 sebagai partai politik peserta pemilu. Sedangkan pada pemilu 2024, PSI berada di urutan nomor 15.

Sejak keberangkatan dari sekretariat PSI, ratusan pendukung partai berlambang bunga mawar ini mengiringi para caleg yang berangkat menuju Kantor KPUD.  JP01

Google search engine

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here