Gandeng BUMKAM Klamono Olie, Pertamina EP Papua Selenggarakan Pelatihan Budidaya Ikan di Distrik Klasafet

0
170
Spread the love

SORONG, jurnalpapua.id – SKK Migas dan Pertamina EP Papua Field (PEP Papua) yang merupakan bagian dari Zona 14,  Pertamina Subholding Upstream Regional Indonesia Timur, menyelenggarakan pelatihan budidaya ikan air tawar dengan pertanian sistem hidroganik dan pemasaran produk secara digital sebagai pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat di bidang ekonomi, pada Jumat (3/3/2023).

Bertempat di Kampung Klamono Olie, pelatihan melibatkan Badan Usaha Milik Kampung (Bumkam) Klamono Olie dan perwakilan warga kampung. PEP Papua bermitra dengan Distrik Klasafet dan Yayasan Kasuari untuk melaksanakan pelatihan. Pada kesempatan ini, PEP Papua sekaligus menyerahkan fasilitas program budidaya ikan dan pengelolaannya kepada Bumkam Klamono Olie.

Kepala Distrik Klasafet Femmy Momot mengapresiasi upaya-upaya PEP Papua dalam membina masyarakatnya, terutama yang tinggal di sekitar lapangan produksi migas Klamono. “Mari kita sambut program ini dengan sepenuh hati. Masyarakat diharapkan berpartisipasi aktif dan ikut serta dalam mengembangan perekonomian. Jangan menunggu ada yang memesan produk baru kita kerjakan. Kita ambil inisiatif dan menjalankan sistem yang telah disiapkan PEP Papua,” tegasnya.

Manager Papua Field Muslim Nugraha pada kesempatan terpisah menyampaikan komitmen PEP Papua untuk mengembangkan masyarakat. “Pertamina EP merupakan mitra masyarakat dan pemerintah dalam pelaksanaan program. Kami siap mendukung program-program masyarakat dan pemerintah. Namun tentunya kunci keberhasilan program berasal dari komitmen dan konsistensi masyarakat dalam melaksanakan program,” ujar Muslim.

PEP Papua berkomitmen untuk merealisasikan prinsip Environmental, Social dan Governance (ESG) antara lain penguatan aspek sosial melalui pemberdayaan masyarakat, utamanya pemberdayaan  ekonomi. Selain itu, kegiatan pelatihan budidaya ikan air tawar juga mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGs) no. 1 Tanpa Kemiskinan, no. 2 Tanpa Kelaparan, dan no. 8 Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. JP03

Google search engine

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here