Bapaslon DAMAI Menjadi Yang Pertama Daftar di KPU Teluk Bintuni

0
43
Ketua DPD partai NasDem Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw menyerahkan berkas pendaftaran DAMAI kepada Ketua KPUD Teluk Bintuni, Muhammad Makmur Memed Alfajri, Selasa (27/8/2024).
Spread the love

BINTUNI, jurnalpapua – Bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni, Daniel Asmorom – Alimudin Baedu (DAMAI), menjadi bapaslon yang menggunakan hari pertama pendaftaran.

Secara resmi, KPUD Teluk Bintuni membuka pendaftaran bapaslon Bupati-Wakil Bupati Teluk Bintuni selaam tiga hari, terhitung sejak Selasa (27/8/2024). Di hari pertama dan kedua, pendaftaran dibuka mulai pukul 08.00 WIT hingga pukul 16.00 WIT.

Dihari pertama pendaftaran, bapaslon DAMAI mendaftar dengan diantar langsung oleh Ketua DPD Partai NasDem Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw dan didampingi Sekretaris Muhammad Jen Fimbay, Wakil Ketua Bidang OKK DPW Partai NasDem Papua Barat, Syamsudin Seknun dan Sekretaris Partai Demokrat Andarias Pangara pada pukul 15.10 Wit.

Maju sebagai bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni, bapaslon ini diusung Partai NasDem dan Partai Demokrat.

Muhammad Makmur Memed Alfajri, Ketua KPU Teluk Bintuni, menyampaikan selamat datang kepada bapaslon DAMAI dan beserta pengurus partai pengusungnya, yang mana telah tiba di KPU tepat waktu.

“Selamat datang dan terima kasih sudah datang tepat waktu, karena batas waktu buka pendaftaran sampai jam 16:00 Wit,” kata Memed.

Usai prosesi penerimaan bapaslon, Komisioner KPUD  Divisi Teknis Penyelenggaraan, Eko Priyo Utomo secara langsung melakukan verifikasi dokumen persyaratan pendaftaran, yang di saksikan langsung oleh Bawaslu.

Sejumlah syarat yang diverifikasi diantaranya dukungan partai pendukung mulai dari DPP pusat hingga tingkat DPD, surat pernyataan mengundurkan diri dari DPR Aktif bagi Daniel Asmorom dan Alimudin Baedu sebagai PNS.

Dari hasil verifikasi berkas, pasangan calon DAMAI ini dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat pendaftaran, sehingga bapaslon DAMAI diberikan status lengkap dan diberikan surat pengantar pemeriksaan kesehatan.

Proses pendaftaran bapaslon DAMAI ini selesai setelah KPUD menerbitkan Berita Acara penerimaan berkas pendaftaran dan menyerahkan salinannya kepada bapaslon. JP01

Google search engine

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here